KAITAN SEBUAH BUDAYA DENGAN ETNOGRAFI

KAITAN SEBUAH BUDAYA DENGAN ETNOGRAFI:

Sebelum membahas tentang kaitan sebuah budaya dengan etnografi, saya akan membahas terlebih dahulu tentang apa yang dimaksud dengan budaya. Menurut kutipan yang ditulis oleh Prof. DR. Mudjarin Thorir, "Kebudayaan pada dasarnya adalah keseluruhan pengetahuan yang dimiliki secara bersama oleh warga suatu masyarakat. Pengetahuan yang telah diakui sebagai kebenaran sehingga funsional sebagai pedoman." Dari hal tersebut dapat kita simpulkan bahwa kebudayaan adalah suatu pedoman yang dipegang teguh secara bersama-sam dalam suatu komunitas masyarakat. Budaya muncul pada saat dibagi dengan orang lain di dalam suatu komunitas atau kelompok,dan dijalankan oleh kelompok tersebut secara bersama-sama dan terus menerus.


Lalu, apa kaitan budaya dengan etnografi? Seperti yang sudah kita ketahui, etnografi merupakan salah satu cabang ilmu dari antropologi, fungsi dari etnografi secara umum yaitu untuk mengamati budaya dan kehidupan suatu masyarakat dengan mengamati secara langsung dengan cara mengadakan kerja lapangan. Dalam hal ini sudah terlihat bahwa sebuah budaya dengan etnografi memiliki kaitan yang erat. Penelitian Etnografi tidak dapat dipisahkan dari permasalahan yang berhubungan dengan tingkah laku dan kebudayaan. Melalui etnografi, teori atau pemahaman tentang suatu budaya dapat dibangun.

ditulis oleh Liberty Rhosa (4SA01)